Cara mudah membuat dan mengeksekusi script bash shell di linux

Cara mudah membuat dan mengeksekusi script bash shell di linux


Bash merupakan comand language interpreter untuk sistem operasi linux. Bash meruapkan kepanjangan dari Bourne-Again SHell yang diambil dari nama Stephen Bourne sang pembuat dan penggagas Unix Shell sh.

Di pembahasan kali ini saya ingin sedikit membahas bagaimana cara membuat sebuah script bash sederhana sampai bagaimana kita mengeksekusinya.

Penulisan script bash di awali dengan kode :

#!/bin/bash

Pada artikel ini saya akan coba menampilkan teks di terminal melalui script bash yang akan kita buat nanti.

Membuat
Untuk membuat script bash, seperti yang sudah di jelaskan di atas penulisan di awali dengan menulis kode #!/bin/bash, lalu selanjutnya di ikuti dengan menulis logika atau alur yang akan di buat.

#!/bin/bash

echo "Hi kang-cahya.com"

Salin kode di atas, lalu simpan di Documents dengan nama file latihan.sh .

Mengeksekusi
Jika langkah di atas sudah di lakukan, selanjutnya kita akan coba mengeksekusi script bash tadi, caranya sebagai berikut :

Pertama
Buka terminal, lalu ketik cd Documents untuk masuk ke folder dokuments.

Kedua
Ketik chmod +x latihan.sh , kode ini berfungsi untuk mengubah permission file agar dapat di eksekusi.

Ketiga
Ketik sudo ./latihan.sh , lalu masukan kata sandi, dan berikutlah hasilnya

Cara mudah membuat dan mengeksekusi script bash shell di linux

Pembahasan kali ini mungkin dicukupkan sampai disini, semoga bermanfaat yah, terima kasih :)

#source

0/Post a Comment/Comments

Lebih baru Lebih lama